03 Jul 2019 08:43:34
Purwokerto-Awal semester ini SMP Al-Irsyad Purwokerto telah menyiapkan 26 siswa sebagai tim Patroli Keamanan Sekolah (PKS) yang terdiri dari 26 siswa.
“Program ini dibuat atas inisiatif kerja pengurus OSIS bidang pendidikan bela negara,” ungkap Sudrajat, S.Sos. selaku pembina. Kegiatan ini terinspirasi dari perlu dan pentingnya pelayanan publik menyambut datangnya siswa baru di sekolah.
Tim ini akan membantu keamanan dan ketertiban sekolah, khususnya mengatur lalu lintas di sekitar sekolah. “Biasanya, siswa baru diantar orangtuanya. Umumnya mereka perlu dipandu saat memasuki area sekolah. Terutama untuk memastikan tidak terjadinya antrian kendaraan yang panjang di halaman sekolah,” imbuhnya.
Sebelum ini, para siswa anggota PKS telah mendapatkan pelatihan dari Polres Banyumas pada 21-22 Juni lalu. Materinya cukup lengkap, mulai dari baris-berbaris, 12 gerakan lalu lintas, dan praktik langsung mengatur lalu lintas di jalan raya, serta berlatih instruksi kerja yang responsif. “Tujuannya, agar mereka mampu dengan cepat dan tanggap dalam memberikan pelayanan secara maksimal,” terang ustaz Sudrajat.[]