Talaqqi Al-Qur’an for Parents: Ikhtiar Bersama Menumbuhkan Cinta Al-Qur’an di Keluarga
SMP Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto
19 Jan 2026 07:31:32

Dalam rangka menguatkan peran orang tua sebagai teladan dalam pembelajaran Al-Qur’an di rumah, Komite SMP Al Irsyad Al Islamiyyah menyelenggarakan kegiatan Talaqqi Al-Qur’an for Parents. Kegiatan ini menjadi wadah pembelajaran Al-Qur’an bagi para wali murid yang dilaksanakan secara rutin setiap hari Sabtu, pukul 09.00–10.30 WIB, bertempat di Masjid Al Irsyad Purwokerto.

Program Talaqqi Al-Qur’an for Parents dirancang sebagai ikhtiar bersama antara sekolah dan orang tua untuk menumbuhkan kecintaan terhadap Al-Qur’an, sekaligus memperbaiki kualitas bacaan dan hafalan. Dengan suasana yang khidmat dan penuh kekeluargaan, para orang tua mengikuti pembelajaran secara langsung (talaqqi) bersama para pembimbing.

Untuk mengakomodasi perbedaan kemampuan dan kebutuhan peserta, kegiatan ini dibagi menjadi tiga kelompok pembelajaran, yaitu:

1. Tartili, bagi peserta yang masih belajar membaca Al-Qur’an secara perlahan dan berurutan.
2. Tahsin, yang difokuskan pada perbaikan bacaan Al-Qur’an sesuai kaidah tajwid dan makharijul huruf.
3. Tahfidz, bagi peserta yang telah memiliki hafalan dan melakukan setoran hafalan Al-Qur’an.

Melalui pembagian kelompok ini, diharapkan setiap peserta dapat belajar secara lebih optimal dan sesuai dengan tahapannya masing-masing. Kehadiran para orang tua dalam kegiatan ini tidak hanya menjadi sarana belajar, tetapi juga menjadi teladan nyata bagi putra-putri mereka bahwa belajar Al-Qur’an adalah proses sepanjang hayat.

SMP Al Irsyad Al Islamiyyah bersama Komite Sekolah berharap kegiatan Talaqqi Al-Qur’an for Parents dapat terus berjalan secara istiqomah dan memberikan dampak positif, tidak hanya bagi orang tua, tetapi juga bagi pembentukan karakter Qur’ani dalam lingkungan keluarga dan sekolah.