MPLS Dibuka dengan Atraksi-Atraksi dari OSIS

15 Jul 2019 10:23:32

PURWOKERTO - SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto antusias menyambut siswa baru (15/7). Apel pembukaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dipimpin langsung oleh kepala sekolah, Galih Rakasiwi, S.Si. Beliau menyampaikan agar seluruh siswa baru bisa beradaptasi dengan lingkungan sekolah baru mereka.

"Selamat datang dan bergabung dengan SMA IT bagi seluruh siswa baru. Beradaptasilah selama MPLS tiga minggu ini," ungkapnya.

MPLS dibuka dengan atraksi-atraksi yang disajikan dari OSIS SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto dengan mengusung konsep fisika. Selurus siswa baru antusias menyambut kegatan MPLS pada hari pertama tersebut.

Kegiatan MPLS tahun ini akan dilaksanakan selama tiga minggu agar siswa baru lebih mengeksplorasi kebiasaan positif yang ada di sekolah. Seluruh agenda yang disiapkan selama tiga minggu penuh menjadi pendukung proses belajar mengajar siswa ke depannya.

"Sekolah berharap MPLS yang dilaksanakan selama tiga minggu ini memberikan dampak positif terhadap kemajuan dan potensi yang dimiliki seluruh siswa baru selama bersekolah di sini," pungkas kepala sekolah.[]