Marcelia Sekar, Siswi SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Lolos KSN 2020
SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto
08 Sep 2020 13:25:29


Siswa SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto, Marcelia Sekar Ageng berhasil lolos Olimpiade Sains Nasional yang kini bermetamorfosis menjadi Kompetisi Sains Nasional (KSN) tahun 2020.

Perempuan yang akrab disapa Sekar ini membuktikan diri unggul di antara 13.819 peserta dari seluruh Indonesia dalam Kompetisi Sains Nasional Tingkat Provinsi (KSN-P) jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA), pada 10-14 Agustus 2020 secara daring. Buktinya, Sekar berhasil lolos ke tingkat nasional.

“Saya merasa senang dapat mewakili SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto untuk maju di kompetisi tingkat nasional. Saya akan berusaha maksimal selama kompetisi tersebut berlangsung,” ungkap Marcelina Sekar.

KSN tahun 2020 ini mengusung tema “Sains sebagai Jalan Peradaban” dengan tagar #berpretasidarirumah. Dalam KSN-P, Biologi menjadi bidang lomba pilihan Sekar yang tepat, karena dia berhasil mengumpulkan nilai tinggi dalam sesi lomba pada Selasa, 11 Agustus 2020 yang lalu. Sekar pantas bangga, bahkan orang tua dan guru pembimbingnya pun turut bangga atas keberhasilannya ini.

Sekar memang merupakan siswi yang berbakat di bidang Biologi, beberapa prestasi juga pernah diraihnya. Diantaranya Sekar satu tim bersama Shabrina Azadirach pernah meraih juara 3 National Young Inventors Award (NYIA) yang diselenggarakan oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI). Sekar juga merupakan wakil Indonesia dalam ajang International Exhibition for young Inventor (IEYI) 2020 di Kazan Rusia yang tahun ini diadakan secara virtual karena masih pandemi covid-19.

Menurut Sekar, tidak mudah mencapai prestasi olimpiade sains tingkat nasional, ia harus berjuang mengalahkan para jagoan di tingkat kabupaten hingga provinsi. Seleksi cukup panjang selama pandemi, namun dia bersyukur kerja kerasnya berbuah memuaskan.

Sekar yang lolos Kompetisi Sains Nasional (KSN) ini mewakili Jawa Tengah bersama 86 siswa lainnya. Rencananya KSN 2020 akan diselenggarakan secara normal di Pangkal Pinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada 20-26 September 2020. Kita semua berharap, Sekar dapat menjadi yang terbaik dalam Kompetisi Sains Nasional tersebut.